Resep Membuat Daging Sapi Bumbu Bali - Kita akan membuat masakan daging sapi bumbu bali, sebelum memasak kita siapkan bahan utama yaitu daging sapi. Pilihlah bagian has dalam yang masih segar, berwarna merah, kenyal dan tidak berair. Bumbu-bumbu yang dipakai adalah rempah-rempah bumbu bali yang harum dan mempunyai rasa yang khas.
- 500 gram daging sapi tanpa koyor, potong tebal
- 1 batang serai, memarkan
- Kecap manis secukupnya
- Gula dan garam secukupnya
- 1 ruas jahe, digeprek
- 1/2 sendok teh terasi
- 3 siung bawang putih
- 7 buah bawang merah
- 5 butir kemiri, sangrai
- 10 buah cabai merah
- Panaskan minyak goreng dan tumis bumbu halus hingga harum
- Masukkan semua bahan, aduk hingga daging berubah warna.
- Tambahkan air secukupnya, masak dengan api sendang hingga kuah mengental dan daging lunak
- Angkat dan sajikan.