Resep Membuat Ayam Bakar Cabai Hijau

Diposting oleh Unknown on Minggu, 27 Juli 2014
Resep Membuat Ayam Bakar Cabai Hijau
Resep Membuat Ayam Bakar Cabai Hijau - Karena kita menggunakan ayam kampung yang kadang alot, sebaiknya direbus dalam panci presto. Nah, jadi ayamnya sudah setengah matang dan darahnya hilang. Siap untuk diproses selanjutnya untuk menjadi ayam bakar cabai hijau.

Bahan Dasar Ayam Bakar Cabai Hijau:
  • 1 ekor ayam kampung, 
  • 1 liter santan kelapa kental
Bumbu Rempah Tumbuk Kasar:
  • 2 buah tomat hijau
  • 4 butir kemiri
  • 6 siung bawang putih
  • 8 buah cabai hijau besar
  • 10 butir bawang merah
  • 10 buah cabai hijau keriting
Bumbu Tambahan:
  • 2 ruas lengkuas
  • 2 lembar daun salam
  • 3 sendok makan air jeruk limau
  • Gula merah disisir secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Minyak secukupnya
Cara Memasak Ayam Bakar Cabai Hijau:
  • Bersihkan ayam, buang cekernya, belah dua tidak putus, tekan bagian tengahnya. 
  • Siapkan panci presto, masukkan ayam rebus hingga setengah empuk. Angkat dan dinginkan hingga uap hilang. 
  • Lumuri dengan campuran air jeruk limau dan garam. Bakar sampai setengah matang. Sisihkan
  • Panaskan minyak, tumis bumbu kasar, lengkuas, daun salam sampai harum. Tambahkan santan, garam dan gula merah. Masak sampai mendidih. Masukkan ayam, masak sampau meresap semua bumbu dengan api kecil. Angkat.
  • Siapkan bara api. Bakar sambil diolesi sisa bumbu sampai harum. 
  • Angkat dan sajikan


 
FASTSEO - SEO Friendly Blogger Template Design by Tutorial SEO Blogspot