Resep Bumbu Sayur Lodeh Terong Pedas Campur-campur - Sayur lodeh adalah masakan sayur khas Indonesia biasanya banyak dijumpai di daerah Jawa. Sayur lodeh mempunyai berbagai macam kreasi terutama pada bumbunya dan jenis sayuran, ada yang santannya berwarna putih dan ada juga yang santannya berwarna merah. Sayuran yang sering digunakan adalah labu siam, kacang panjang, terong, tempe, cabai, jagung manis dan santan.
- 1 buah jagung manis, potong jadi empat
- 1 buah labu siam , iris dan potong dadu
- 1 ikat daun melinjo, petiki daunya
- 4 buah terong ungu, potong persegi
- 9 lonjor kacang panjang, potong pendek=pendek
- 50 gram ebi
- 100 tempe kedelai, potong dadu
- 100 gram jamur kancing, potong jadi dua
- 1000 ml santan kelapa
- 2 lembar daun salam
- 2 ruas kencur
- 5 siung bawang putih
- 15 buah cabai merah
- 5 cabai rawit
- 8 buah bawang merah
- Ketumbar secukupnya
- Gula pasir dan garam secukupnya
- Siapkan panci dan masukkan bumbu halus, daun salam, lalu santan, aduk perlahan jangan sampai santan pecah.
- Masukkan gula pasir, garam, dan ebi. Aduk rata dan tunggu sampai mendidih.
- Tambahkan kacang panjang, daun melinjo, labu silam, jagung dan terong.
- Sesuaikan rasanya. Jika sudah pas aduk ratadan tunggu sampai matang.
- Angkat sayur dan tuang dalam mangkuk. Siap disajikan bersama sambal dan ikan peda goreng