Resep Sambal Dabu-dabu Lilang Khas Manado Menggoda

Diposting oleh Unknown on Kamis, 26 Juni 2014
Resep Sambal Dabu-dabu Lilang Khas Manado
Resep Sambal Dabu-dabu Lilang Khas Manado Menggoda - Jalan-jalan ke Manado kurang lengkap jika tidak menikmati sensai kulinernya. Ada banyak aneka masakan manado yang bisa menemani jalan-jalan kita. Di kala lapar melanda kita ingin sesuatu yang menggoda lidah, pedas, asam. Sekarang untuk menikmati sambal dabu-dabu tidak perlu ke Manado karena kita bisa membuat sendiri dengan rasa yang tidak jauh beda dengan yang ada di Manado. Nah untuk membuatnya langsung aja kita siapkan bahan-bahannya. 
Untuk membuat sambal dabu-dabu ini cukup mudah. Istimewanya, bahan-bahan yang diperlukan juga bisa dijumpai di mana-mana.

Bahan-bahan yang dimaksud antara lain: 

  • Cabe merah besar sebanyak 1 biji. Bersihkan dan kemudian iris kecil-kecil.
  • Cabe rawit berwarna hijau sebanyak 5 biji. Bersihkan dan kemudian iris juga hingga membentuk bulatan kecil-kecil.
  • Bawang merah sebanyak 5 biji. Bersihkan dan kemudian iris tipis-tipis.
  • Tomat berwarna merah segar, sebanyak 1 buah. Pilih yang berukuran sedang. Bersihkan dan kemudian buang bagian dalam beserta bijinya. selanjutnya potong kotak-kotak.
  • Garam halus sebanyak 1 sendok teh.
  • Gula pasir sebanyak ¾ sendok teh.
  • Daun kemangi 8 lembar. Cuci bersih dan iris kecil-kecil.
  • Air perasan jeruk nipis sebanyak 1 sendok makan.
  • Minyak goreng sebanyak 5 sendok makan.
Cara Meracik Sambal Dabu-dabu:

  • Setelah semua bahan-bahan yang diperlukan telah siap, saatnya kita meracik sambal pedas ini. Adapun cara membuat sambal dabu-dabu nikmat ini, langkah demi langkah, sebagai berikut: 
  • Pertama, campur semua bahan-bahan yang telah dipotong-potong ke dalam watu wadah. Aduk rata.
  • Tambahkan garam halus dan juga perasan air jeruk nipis. Kembali aduk hingga merata.
  • Terakhir, siapkan wajan dan panaskan minyak di atasnya. Setelah dirasa panas, angkat wajan dan tuang minyak goreng dalam keadaan panas ke dalam wadah berisi bahan-bahan lainnya. Aduk rata.
  • Sajikan sambal dabu-dabu nikmat ini untuk keluarga Anda.

 
FASTSEO - SEO Friendly Blogger Template Design by Tutorial SEO Blogspot