Resep Memasak Brokoli Cah Bawang Putih

Diposting oleh Unknown on Selasa, 01 Juli 2014
Resep Memasak Brokoli Cah Bawang Putih
Resep Memasak Brokoli Cah Bawang Putih - Brokoli salah satu sayuran yang mengadung antioksidan yang tinggi protein. Kandungan seratnya separuh dari roti gandum, tetapi kandungan kalorinya hanya sepersepuluh. Sehingga brokoli sangat bagus untuk menjaga kesehatan dan kecantikan. Cara mengolahnya sangat mudah, selain direbus sebagai teman cocol sambal terasi. Dibuat tumis pun tidak kalah enak. Berikut ini saya sajikan bagaimana membuat cah brokoli bawang putih. 

Bahan Utama Brokoli Cah Bawang Putih: 
  • 1 bonggol brokoli, ambil kuntumnya
  • 3 buah cabai rawit
  • 5 siung bawang putih, digeprek
  • 1 gelas kaldu ayam
  • 1 sendok makan tepung kanji, larutkan dengan sedikit air
  • 2 sendok makan kecap ikan
  • 1 sendok teh merica butiran, haluskan
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Minyak tumis
Cara Menumis Brokoli:
  • Tumis bawang putih dan cabai rawit sampai harum. Masukkan brokoli, aduk rata.
  • Tuang kaldu ayam. Tambah larutan tepung kanji. Bubuhi kecap ikan dan merica.Aduk dan masak sampai brokoli empuk. Angkat dan sajikan.

 
FASTSEO - SEO Friendly Blogger Template Design by Tutorial SEO Blogspot